Selasa, 24 Maret 2015

5 Manfaat Telur Yang Akan Mengejutkan Anda

5 Manfaat Telur Yang Akan Mengejutkan Anda

Telur Ternyata Bermanfaat Untuk Rambut

Manfaat-Telur-Untuk-Rambut
Telur mengandung vitamin A, D, E serta protein, asam lemak dan sulfur. Semua kandungan itu sangat bermanfaat bagi rambut. Bahkan telur bisa dibuat sebagai kondisioner alami juga. Kok bisa? Begini penjelasannya.
Alasan utama kenapa rambut sering rusak adalah karena kekurangan kelembaban, dengan mengaplikasikan telur pada rambut, bisa memberikan rambut pelembab alami, sehingga rambut tidak mudah rusak, lembut dan halus.
Rambut patah dan rusak pun bisa diperbaiki oleh kandungan vitamin dan protein dalam telur. Asam lemaknya akan membuat rambut lebih berkilau.
Rambut rontok? Vitamin A dan E pada telur akan menguatkan akar rambut, sehingga tidak mudah rontok. Proteinnya akan membuat folikel rambut lebih sehat dan merangsang pertumbuhan rambut baru.
Vitamin B12 pada telur juga akan mempercepat pertumbuhan rambut, sulfur pada kuning telur akan membuat rambut lebih tebal dan meningkatkan volume rambut dengan cukup signifikan.

Manfaat Telur Untuk Diet

Vitamin-Manfaat-Telur-Untuk-DietNah, ini yang paling menarik diantara yang lain. Telur ternyata bisa buat diet!
Anda mungkin kaget, karena biasanya orang bilang “Jangan kebanyakan makan telur, nanti bisa bulat kayak telur lho..”
Ya kalo kebanyakan, jangankan makan telur, makan singkong aja bisa bikin gemuk. Hehehe..
Ternyata sebaliknya, penelitian manfaat telur yang dilakukan oleh Rochester Center for Obesity Research di Amerika Serikat menunjukkan bahwa memakan sebutir telur saat sarapan bisa membatasi penyerapan kalori harian tubuh anda hingga 400 kalori. Atau berarti manfaat telur bisa menurunkan berat badan sekitar 1,5 kilogram atau lebih per bulan.
Ini kemungkinan disebabkan oleh manfaat telur yang membuat perut kita kenyang lebih lama, yang berarti mengurangi keinginan kita untuk ngemil di antara sarapan dan makan siang.
Dan meskipun telur mengandung kolesterol, ini adalah kolesterol sehat, bukan kolesterol jahat. Meski dulu kita sering mendengar anjuran mengurangi lemak telur, tidak ada bukti yang meyakinkan bahwa telur bisa meningkatkan kadar koleterol dalam darah.
Selain itu, bila kita mengkonsumsi telur yang difortifikasi omega 3, justru akan menurunkan koleterol HDL (kolesterol jahat) dalam darah.

Telur Bisa Digunakan Sebagai Perekat

Manfaat-Telur-Sebagai-PerekatJika anda sedang membutuhkan lem, dan tiba-tiba lemnya habis, anda tidak perlu khawatir. Tidak perlu ke warung mencari lem, cukup buka kulkas. Ada putih telur!
Putih telur akan menjadi lengket ketika mengering. Hal ini membuatnya bisa menjad pengganti lem kertas. Cukup campurkan putih telur, tepung, air, dan tawas, dan anda akan mendapatkan lem yang cukup kuat.
Bahkan legenda mengatakan candi borobudur pun dibangun tanpa semen, hanya dengan putih telur sebagai perekat. Nenek moyang kita memang jenius!

Sebagai Pembersih Perhiasan? Kenapa Tidak!

Jika perhiasan perak anda mulai usam, langsung aja pecahkan telur. Kok nggak nyambung?
Sebetulnya masih nyambung, karena telur mengandung sulfur. Sulfur adalah bahan kimia aktif dalam produk pembersih perhiasan yang dijual di toko-toko.
Manfaat-Telur-Membersihkan-Perhiasan
Sayangnya, manfaat telur tidak bisa digunakan untuk membersihkan perak murni dengan kadar kemurnian 0.999, tapi kabar baiknya, sebagian besar perak yang dijual di pasaran adalah perak dengan kadar kemurnian 0.925 atau lebih rendah. Artinya telur masih bisa digunakan sebagai pembersih perhiasan.
Lantas, bagaimana caranya? Mudah kok.
  1. Rebus dua butir telur. Kita hanya akan memakai kuning telurnya yang sudah matang saja. Putihnya bisa anda makan, kenyang deh. Hehehe..
  2. Iris-iris kuning telurnya, masukkan ke dalam baskom.
  3. Letakkan tissue diatas kuning telur tadi
  4. Letakkan perhiasan perak anda diatas tissue. Jangan sampai terkena kuning telur.
  5. Tutup rapat baskomnya. Kalau bisa dengan plastic wrapper.
  6. Biarkan selama 1-2 hari
  7. Buka dan bersihkan perhiasan perak anda. Cling deh..
Oya, setelah 1-2 hari, bau telurnya akan sangat menyengat, karena proses oksidasi. Jadi pastikan membukanya di ruangan yang terbuka ya..

Manfaat Telur Sebagai Pupuk Tanaman

Manfaat-Telur-Sebagai-Pupuk-TanamanIni manfaat telur yang terakhir. Manfaat air rebusan telur sebenarnya. Sebagai pupuk tanaman.
Sebagaimana yang kita tahu, kulit telur rebus kaya akan kalsium. Ketika kita merebus telur, sebagian kalsium tersebut akan terlarut kedalam air rebusannya. Tentu saja airnya kotor, jadinya yang bisa meminumnya hanya tanaman. Anda jangan minum air rebusan telur lho, bahaya!
Jadi, siramkan air rebusan telur tersebut (yang sudah dingin tentunya) ke tanaman anda, seperti tomat, terong, maupun anggrek dan bunga-bungaan lain, tanaman anda akan mendapatkan suntikan kalsium yang berharga.
Share This Article Facebook +Google Twitter Digg Reddit