Sabtu, 21 Maret 2015

Manfaat Agar-Agar

Manfaat Agar-Agar


1. Penutup luka – Agar agar bisa digunakan untuk bahan pembuat perban penutup luka. Sifat agar agar yang menyerap cairan berguna untuk mempercepat pembekuan darah pada luka, supaya menjadi lebih cepat kering.
2. Pembungkus kapsul – Agar agar juga digunakan untuk bahan dasar selaput pembungkus kapsul obat pengganti gelatin. Pada awal mula pembuatan kasul, gelatin hewani digunakan dalam selaput pelapis kapsul,namun sekarang telah mulai digantikan dengan bahan agar agar karena lebih mudah larut dalam tubuh sehingga tidak menggganggu sistem penyerapan obat yang ada di dalam kapsul agar agar.

3. Mengurangi Stres – Asam amino esensial yang terkandung dalam agar agar dipercaya dapat membantu menurunkan tingkat stres pada orang yang mengkonsumsinya. Mengkonsumsi agar agar secara rutin dapat membantu mengurangi tingkat depresi pada manusia.
4. Mencegah Radang Sendi – Agar agar ternyata bisa membantu mengurangi sakit pada radang sendi ataupun mencegah radang sendi dengan mengkonsumsnya secara rutin. Kandungan kolagen dalam agar agar dipercaya dapat menambah pelumas pada sendi sehingga radang sendi dapat dicegah.
5. Mencegah Osteoporosis – Selain itu, kandungan kalsium dalam agar agar ternyata 10 kali lebih banyak dibandingkan dengan kalsium pada segelas susu. Kandungan kalsium dalam agar agar juga dapat mencegah terjadinya osteoporosis pada tulang.
 6. Makanan Pencuci Mulut – Bahan dasar agar agar sering dibuat menjadi puding, jelly, makanan pencuci mulut, pengental dalam sup, saus, hingga digunakan untuk pengental es krim.
7. Serat Untuk Nasi – Selain itu, agar agar juga dapat dicampur kedalam nasi ketika dimasak dengan tujuan agar nasi yang dimakan mengandung lebih banyak serat.
8. Cemilan Sehat – Penggunaan agar agar juga dapat untuk camilan tanpa kalori karena tidak mengandung kalori.
 9. Mencegah Penuaan Dini – Kadar kolagen serta asam amino esensial dalam agar agar ternyata dapat membantu mencegah timbulnya tanda tanda penuaan dini pada kulit, sehingga kulit terlihat lebih cerah dan muda.
10. Melangsingkan Tubuh – Kandungan serat larut dan tidak larut dalam agar agar juga dapat membantu mempercepat metabolisme tubuh sehingga dapat digunakan dalam menu diet untuk membuat tubuh menjadi lebih ramping.
Share This Article Facebook +Google Twitter Digg Reddit