PENEMU SEPATU
Para ahli hanya bisa memperkirakan penutup kaki sudah dipakai ribuan tahun lalu. Saat itu, bentuknya sandal. Bahannya dari rumput dan dedaunan. Beberapa bangsa yang memakai sandal saat itu, yaitu Mesir, Yunani, dan Cina.
Bentuk dan bahan sepatu berubah sesuai kebutuhan manusia. Fungsinya pun enggak cuma untuk melindungi kaki. Sepatu juga dipakai untuk bergaya dan menunjukkan tingkat sosial pemakainya. Oya, zaman dulu, sepatu untuk kaki kiri dan kaki kanan sama bentuknya, lo!